di Masa Depan Akan Lebih Sering Interaksi Manusia dan Robot
Para ilmuwan teknologi kini semakin berinovasi dengan robot ciptaan
mereka. Mesin-mesin tersebut diciptakan untuk mempermudah segala aspek
kehidupan manusia. Bahkan kini direncanakan, akan ada robot pada layanan
pengiriman pesan online.
Dalam bulan-bulan mendatang, pengguna aplikasi Messenger seperti
Facebook, Microsoft Skype dan Kanada Kik mengharapkan asisten otomatis
yang akan memberikan informasi dan layanan di berbagai bisnis berbentuk
pesan "chatbots".
Mengutip informasi laman The Next Web, Sabtu (16/4/2016),
pada dasarnya perangkat lunak tersebut dapat melakukan percakapan
seperti manusia yang sederhana. Google dan beberapa perusahaan lain
dikabarkan sedang bekerja pada ide yang sama.
Baca Juga
Para ahli mengatakan, chatbot dapat menangani sebagian besar
tugas dari aplikasi yang ditawarkan oleh pengecer dan bisnis konsumen
lainnya. Hal tersebut dikarenakan bot dapat mengenali berbagai
frasa lisan atau ketikan, di mana aplikasi yang nanti digunakan memaksa
pengguna untuk memilih pilihan pada menu drop-down.
"Bot adalah aplikasi baru," kata CEO Microsoft, Satya
Nadella bulan lalu. Microsoft baru saja menciptakan alat-alat
pemrograman baru untuk berbisnis yang akan membuat bot.
Nantinya bot tersebut akan berinteraksi dengan pelanggan di
Skype, Internet Voice milik Microsoft, maupun layanan pengiriman pesan
dan video lainnya.
Pengiriman pesan online telah menjadi rutinitas bagi
sebagian orang. Konsultan media dan teknologi, Michael Wolf, mengatakan
fasilitas ini menawarkan kedekatan yang lebih dari sekedar email atau
panggilan suara. Oleh karena itu, penerapan bot dalam layanan pengiriman pesan adalah hal yang sesuai.
(Shabrina Aulia Rahmah/Ysl)
(Shabrina Aulia Rahmah/Ysl)
libutan6.com
Post a Comment for "di Masa Depan Akan Lebih Sering Interaksi Manusia dan Robot "
Terima Kasih Telah Berkunjung