JANGAN MAU DIPERBUDAK OLEH UCAPAN ORANG LAIN
Hidup Kita Selalu Dalam Pengamatan.
Hidup kita tidak akan pernah terlepas dari yang namanya omongan orang lain, entah omongan itu bernilai positif ataupun bernilai negatif. Sering kali dalam hidup kita, terkadang kita merasa takut akan penilaian orang lain terhadap diri kita. Contoh kecilnya adalah misal kita akan ke kampus dengan pakaian yang sudah kita pilih, namun karna satu orang yang mengatakan pakaian itu tidak cocok pasti mood kita berubah drastis. Kita akan seharian memikirkan apa yang dikatakanya bahkan membuat kita merasa tidak nyaman dan tidak percaya diri dan akhirnya hanya akan membuat kita terjebak dalam penilaianya dan tidak fokus pada apa yang kita sukai tadi.
Setiap Orang Memiliki Pandangan Yang Berbeda.
Perlu kita sadari bahwa setiap orang memiliki penilaian yang berbeda tentang sesuatu begitupun dengan kita dan karna itu fokuslah pada diri kita sendiri, lakukan apapun yang membuatmu maju, yang positif, dan pakailah apapun yang membuatmu nyaman selama itu tidak bertentangan dengan hukum dan terutama agama. Banyak orang yang hidup hanya berdasarkan pendapat orang lain yang pada akhirnya membuat dirinya menderita. Hanya karna ingin terlihat kaya raya, maka banyak orang berutang sana sini yang justru membuatnya semakin menderita. Jangan hanya ingin kelihatan baik dimata orang lain, ingin kelihatan cantik dan tampan dimata orang lain, kita melakukan sesuatu yang bertolak belakang dengan diri kita sendiri.
BACA JUGA : BAHAGIA ITU SOAL RASA
Jangan Mau Diperbudak Ucapan Orang Lain
Mengapa kita sering sakit hati....?? Jawabanya adalah karna kita diperbudak dengan penilaian orang lain. Ingin dipuji, ingin dihargai, ingin dikagumi adalah penyakit yang justru membuat kita menderita. Banyak orang yang hidup penuh dengan kepura-puraan hanya karna ingin dipuji, dihargai, dan dikagumi. Ingin dibilang Kaya, maka mencicil rumah, mencicil mobil, dan sebagainya yang akhirnya membuat diri sendiri menderita. Terkadang juga banyak dari kita sampai mundur dari niat hanya karna omongan orang lain. Misal kita ingin kuliah disala satu universitas favorit kita lalu tiba tiba karna ucapan orang lain tentang universitas tersebut yang bla bla bla, maka akhirnya kita mengurungkan niat untuk kuliah di universitas tersebut. Contoh lain misal kita mau membeli sepatu dan sudah memilih yang paling kita sukai namun, lagi lagi hanya karna omongan orang lain yang tidak suka dengan sepatu tersebut akhirnya kitapun urung untuk membelinya padahal yang suka adalah kita, yang pakai adalah kita sendiri dan ketika kita merasa nyaman maka jangan perdulikan penilaian orang lain. Karna pada intinya setiap orang memiliki penilaian yang berbeda beda makanya fokuslah pada dirimu sendiri.
Jadilah Dirimu Sendiri.
Kamu pernah berfikir terlalu gemuk..? kamu pernah berfikir terlalu kurus..? kamu pernah berfikir terlalu hitam, atau hal lainnya? jika hal hal tersebut membuatmu nyaman kenapa harus peduli dengan penilaian orang lain bukan..?. Kamu tidak perlu menjadi seperti yang orang lain inginkan tapi fokuslah pada apa yang kamu inginkan. Jika kamu ingin jadi guru maka lanjutkan, jika kamu ingin jadi arsitek maka lanjutkan, jika kamu ingin jadi relawan, kerja di LSM, jadi jagawana, tukang sampah, pemadam kebakaran dan hal lainnya, Jika itu bisa membuatmu nyaman dan bahagia maka lakukanlah sebab orang terkadang hanya pandai menilai dan tidak banyak membantu. "Ini Bukan Tentang Mereka, Tapi Ini Tentang Kamu"(E.S)
BACA JUGA: JANGAN PERNAH RAGU
"Jadilah dirimu sendiri dengarkan apa yang dikatakan orang lain selama itu baik, namun jika itu berhubungan dengan apa yang kamu senangi, apa yang ingin kamu lakukan, apa yang membuatmu nyaman dan bahagia selama tidak melanggar norma hukum dan agama, Just Do It".
Post a Comment for "JANGAN MAU DIPERBUDAK OLEH UCAPAN ORANG LAIN"
Terima Kasih Telah Berkunjung